Dalam mengerjakan sebuah proyek, dibutuhkan sebuah perencanaan yang matang. Hal ini diperlukan untuk memastikan bahwa tujuan akhir proyek dapat tercapai sesuai dengan waktu, scope dan dana yang telah ditetapkan di awal kegiatan proyek. Untuk itu, manajer proyek harus dapat memastikan bahwa seluruh sumber daya yang dialokasikan dalam proyek digunakan dengan cara yang paling efisien. Ini berarti bahwa perencanaan proyek harus dilakukan secara professional yang didasarkan pada siklus hidup proyek. Lalu apa yang dimaksud dengan siklus hidup proyek itu?
Secara umum, siklus hidup proyek merupakan suatu metode yang digunakan untuk menggambarkan bagaimana sebuah proyek direncanakan, dikontrol, dan diawasi sejak proyek disepakati untuk dikerjakan hingga tujuan akhir proyek tercapai. Terdapat empat tahap kegiatan utama yang dilakukan dalam siklus hidup proyek yaitu :
Dinamika Siklus Proyek
> Tahap Konseptual
- Penyusunan dan perumusan gagasan
- Analisa pendahuluan
- Pengkajian kelayakan
> Tahap Perencanaan/Definisi
- Lebih mendalam dan merinci
- Ada data, perangkat, dan spesifikasi teknis
- Menyusun perencanaan dan keputusan strategis
> Tahap Implementasi
- Ada mobilisasi; bisa dalam bentuk orang atau alat
- Engineering terinci, pengadaan material dan peralatan, pabrikasi, instalasi proyek fisik, konstruksi
- Pengendalian: kontrol pengawas
> Tahap Terminasi
- Start up, performance test; ada uji coba
- Demobilisasi
- Penyelesaian administrasi keuangan
* Kalau ada yang tidak sesuai dengan perencanaan, bagian kontrol/ orang pengawas bisa protes sebelum serah terima dan hal ini bisa diperbaiki
Istilah dalam Siklus Proyek
- Perencanaan umum
- Pra studi kelayakan / Pra FS
- Studi kelayakan / FS
- Perencanaan teknis
- Pra konstruksi, konstruksi
- Operasi dan Pemeliharaan
- Penilaian pasca proyek
Siklus Perencanaan Proyek
yaitu bagaimana melakukan identifikasi terhadap proyek, misal: dari kebijakan, masalah, bencana alam kebutuhan
Siklus Manajemen
Mengikuti pola PDCA (plan, do, check, action). Contoh: ISO 14000
Sumber :inikel4sku.wordpress-com/
ikaartika-com