-->
g2QFCKwavghUp2yzjKrIFwEeG13RASCerFTCMH35

SQL Server Integration Service SSIS Sebagai Tool ETL


SSIS (SQL Server Integration Services)



Saat ini persaingan bisnis semakin ketat, analisis data merupakan salah satu faktor yang menentukannya. Perusahaan harus dapat menganalisis data perusahaannya dengan tepat dan cermat agar dapat bertahan dalam persaingan bisnis. Analisis data yang dilakukan perusahaan akan digunakan dalam pengambilan keputusan. Dimana saat ini pengambilan keputusan yang mengandalkan intuisi sudah tidak dapat digunakan lagi, mengingat lingkungan bisnis dewasa ini semakin rumit. Penjualan suatu produk tidak hanya ditentukan oleh harga dan kualitas produk saja, banyak faktor lain yang ikut ambil bagian seperti karakteristik pelanggan, faktor geografi, musim, dan lain sebagainya. Karena faktor-faktor di atas perusahaan membutuhkan sebuah alat bantu yang dapat digunakan untuk mengolah data untuk menjadi informasi yang kelak akan menjadi pengetahuan yang dapat digunakan oleh perusahaan dalam mengambil keputusan. Salah satu alternatif yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan business inteligence
SSIS (SQL Server Integration Services) adalah sebuah tools yang digunakan untuk melakukan proses Extract, Transform, and Load (ETL) dan diklasifikasikan sebagai fitur Business Intelligence (BI). ETL adalah proses untuk mengumpulkan data dari berbagai sumber (Extract), membersihkannya (Transform), untuk kemudian menyimpannya ke dalam sistem yang lain (Load). Dalam kaitannya dengan BI, SSIS adalah fitur yang digunakan untuk menarik data dari ERP, relational database, atau file untuk kemudian hasilnya disimpan ke dalam data warehouse. 


 





1.      SSIS designer adalah tool grafis yang digunakan untuk membuat package dan terdapat pada Business Intelligence Development Studio (BIDS) sebagai bagian dari project Integration Services. Pada SSIS SQL server 2008 tool ini sudah terintegrasi dengan visual studio 2008 yang merupakan bagian projek BI.

2.      SSIS runtime engine menyimpan desain package, mengeksekusinya dan menyediakan logging, breakpoint, konfigurasi, koneksi dan transaksi juga menangani event yang terjadi
3.      Data flow task membungkus data flow engine, engine yang bekerja melakukan proses ETL. Data flow engine terdiri dari sumber (source), transformasi (transformation), dan tujuan (destination).
4.      API / ( Objek Model ) SSIS yang menyediakan objek model yang di dalam ada Managed API untuk membuat koctum komponen yang dapat di gunakan di dalam paket SSIS
  



1.      SSIS service adalah Windows service yang memonitor eksekusi package dan melakukan penyimpanan package
2.      SQL Server Import and Export Wizard melakukan proses pemindahan data dari data source dengan provider OLE DB atau provider .NET Framework yang tersedia.




Package
Package berisi kumpulan tugas (yang disebut task) yang dieksekusi dengan urutan tertentu dan merupakan komponen utama SSIS. Package dapat disimpan di SQL Server pada database msdb, ataupun disimpan sebagai sebuah file .dtsx.
Inovasi signifikan SSIS adalah desain arsitektur package untuk manajemen kontrol proses. Arsitektur kontrol proses SSIS terdiri dari komponen control flow, data flow, dan event handler. Setiap komponen tersebut memiliki kumpulan objek yang dapat digunakan pada saat proses pembuatan package.
Control flow adalah level tertinggi dari proses kontrol yang dapat digunakan untuk mengatur aktivitas proses data flow dan proses lainnya di dalam sebuah package yang didalamnya terdapat task dan container
Task adalah elemen control flow yang merupakan sebuah unit kerja. Sebuah package terdiri dari satu atau lebih task. Apabila terdapat lebih dari satu task, task dapat terhubung dan berjalan secara serial dengan menggunakan precedence constraints ataupun tidak terhubung satu sama lain dan berjalan parallel sesuai dengan desain package yang kita inginkan.


Sumber :triandiniwindu.blogspot.co.id

Related Posts

Related Posts

Post a Comment